SMKYARIS - Dalam pengisian materi berlalu lintas yang disampaikan oleh Kanitlantas tentang tata tertib berlalu lintas, aturan aturan berlalu lintas, rambu rambu lalu lintas dan peragaan 12 gerakan pengaturan lalu lintas.Disela sela pengisian materi berlalu lintas para pelajar/siswa juga diberi kesempatan untuk memperagakan gerakan pengaturan lalu lintas dan diberi kesempatan untuk mengajukan beberapa pertanyaan.
Kegiatan pengisian materi juga disampaikan pula materi tentang penyalahgunan narkoba yang disampikan oleh Kasihumas. Dalam penyampaian materi penyalahgunaan narkoba disampaikan jenis narkoba dan dampak dari bahaya narkoba bagi tubuh manusia dan mental bagi pengguna narkoba tersebut.
Disela sela kegiatan penyampaian penyalahgunaan narkoba diberikan juga kesempatan kepada para pelajar/siswa untuk mengajukan pertanyaan kepada nara sumber.Kegiatan disambut antusias oleh para guru dan siswa dengan ditandai banyaknya pertanyaan dari para guru dan siswa.
Kami berharap dengan adanya pemberian materi berlalu lintas dan penyalahgunaan narkoba oleh anggota kami dapat bermanfaat bagi guru khususnya para pelajar agar mematuhi aturan lalu lintas dan tidak menggunakan narkoba.
...